Selasa, 31 Januari 2023

Babinsa Latih PBB, Cara Mudah Bentuk Disiplin Siswa

 


Brebes - Babinsa Sertu Karsimin Koramil 06 Kersana melatih Peraturan Baris Berbaris kepada anak-anak SD Negeri Kersana, Brebes, Jawa Tengah. Selasa (31/1/23).

Diamping melaksanakan tugas menjaga keamanan wilayah, Sertu Karsimin juga membantu tenaga pengajar kepada sekolah untuk memberikan pembinaan kepada anak-anak untuk membentuk karakter dan jati diri yang tangguh, berdispilin dan cinta Tanah air.

Seperti yang dilakukan saat ini, Sertu Karsimin memberikan latihan Peraturan Baris Berbaris.

Dengan sabar, Babinsa membina anak-anak mulai langkah tegap dan tata cara penghormatan serta tata upacara Pengibaran Bendera Merah Putih.

Para siswa sangat antusias mengikuti latihan ini, terlihat anak-anak mengikuti dengan semangat apa yang disampaikan oleh Babinsa dan di waktu istrirahat juga dimanfaatkan untuk bercerita pengalaman Prajurit TNI sehingga menambah keakraban dan anak-anak juga mengutarakan kebanggaannya kepada TNI dan bercita-cita menjadi Prajurit TNI. (Pen0713)

Babinsa Koramil 10 Sirampog Cek Tanah Longsor

 

Brebes – Jalur poros di dukuh Kaliloka RT 05 RW 03, mengalami longsor akibat surah hujan yang sangat tinggi di Desa Kaliloka, Sirampog, Brebes, Jawa Tengah. Selasa (31/1/23) sore.

Jalan poros desa ini tertimbun kurang lebih 5 meter daan lebar 6 meter sehingga ruas jalan tertutup dan warga tidak bisa melewatinya.

Babinsa Kaliloka Koptu Slamet Riyadi mengatakan “Longsoran tanah ini menutupi jalan poros penguhubung desa mencapai tinggi 5 meter dengan lebar 6 meter akibat curah hujan yang tinggi, namun kami sampaikan kepada warga agar selalu berhati-hati, diperkirakan materiil krugiannya mencapai 10 juta rupiah dimana 1 pondasi rumah roboh”. Tuturnya.

Babinsa bersama Kepala Desa dan perangkatnya saat ini sudah berupaya untuk menyelesaikan agar longsoran tanah tersebut bisa diteratasi dan normal kembali.

Rencana pagi ini (1/2) diadakan kerja bakti dengan TNI, Polsek, Satpol PP dan warga. (Pen0713)

Pasi Intel Kodim Brebes Berikan Penekanan Saat Apel Pagi

 

Brebes – Perwira Seksi (Pasi) Intel Kodim 0713 Brebes, Kapten Armed Budi Utomo memberikan penekanan kepada anggota Kodim saat memimpin apel pagi yang dilaksanakan di halaman Makodim Jl. Jenderal Soedirman 107 Brebes, Jawa Tengah, Rabu (1/2/23).

Diawali dengan do’a sebelum bekerja Kapten Armed Budi Utomo menghimbau kepada seluruh anggota agar selalu menjaga kesehatan yang merupakan bagian dari pam tubuh, baik dirinya sendiri maupun keluarga di rumah.

Pasi Intel menekankan kepada seluruh anggota baik militer maupun PNS untuk selalu dapat melaksanakan Pam tubuh. Artinya, dapat mengendalikan diri sebelum berbuat hal-hal yang nantinya justru merugikan dirinya sendiri.

“Bekerja dan berbuatlah dengan baik, jangan melakukan pelanggaran sekecil apapun. Bimbinglah keluarga dengan baik, sayangi dan lindungi mereka. Karena kita sebagai contoh ataupun panutan mereka,” ungkapnya.

Selain memberikan arahan dan penekanan, Pasi Intel  juga menghimbau kepada seluruh prajurit dan PNS untuk selalu menciptakan kodisi yang tentram dalam keluarga.

“Jangan mempunyai pikiran untuk menyia-nyiakan keluargamu, karena kesuksesanmu berkat do’a dari keluargamu di rumah,” tambahnya. (Pen0713).

Senin, 30 Januari 2023

Koramil Songgom Bantu Bentuk Karakter Anak Sekolah

 


Brebes – Peltu Jenal Aripin, Bati Tuud Koramil 17 Songgom Kodim 0713 Brebes, kembali menjadi inspektur upacara bendera mingguan di halaman SMKN 1 Songgom. Senin (30/1/2023).

Disampaikan Danramil Songgom Kapten Infanteri Tuteng Aryolona melalui Peltu Jenal Aripin, bahwa pendidikan atau pembentukan karakter harus ditumbuhkan sedini mungkin, kemudian dikembangkan, dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Salah satu pendidikan karakter di sekolah yaitu dengan pelaksanaan upacara bendera mingguan. Dengan upacara, nilai-nilai karakter yang bisa didapatkan yakni religius, disiplin, kerja keras, tanggung jawab, semangat kebangsaan, cinta tanah air, serta patriotisme dan nasionalisme,” bebernya.

Lanjut kata Jenal, membangun jati diri adalah membangun karakter. Dalam membangun karakter dapat dilakukan dengan menanamkan kebiasaan tentang hal-hal yang baik sehingga subjek akan menjadi paham tentang tata nilai kehidupan, kemudian menanamkan konsep mana yang boleh dan mana yang tidak, serta mampu memberikan teladan hidup.

Selanjutnya, teladan hidup pada diri seseorang tidak datang dengan sendirinya, namun dipengaruhi oleh berbagai sosok panutan dan kemudian pembiasaan diri dalam kehidupan sehari-hari.

Tanggung jawab pembentukan karakter siswa bukan hanya tanggung jawab para guru mata pelajaran PKn, guru agama, dan guru Bimbingan Konseling (BK) saja, akan tetapi merupakan tanggung jawab bersama.

Di rumah, selain orang tua maka tokoh-tokoh masyarakat juga diharapkan andil dalam mendidik anak, sehingga dengan banyaknya bekal yang mereka miliki maka dapat menjadi penangkal pengaruh negatif yang berkembang.

“Masih banyak lagi nilai-nilai karakter yang dapat ditanamkan kepada peserta didik melalui pelaksanaan upacara bendera. Sebagai pendidik, marilah kita rapatkan barisan untuk keberhasilan pendidikan karakter sebagai modal dasar dalam menyiapkan generasi emas bangsa di tahun 2045 mendatang,” tandasnya.

Jenal juga menegaskan agar para peserta upacara tersebut untuk patuh dan taat kepada orang tua dan guru dan juga rajin belajar menuntut ilmu sehingga nanti menjadi pemimpin yang unggul. (Aan)

Akhir Januari 2023, Dua Anggota Kodim Brebes Purna Tugas

 


Brebes – Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki, kembali melepas anggota purna tugas karena memasuki masa pensiun.

Tampak Serma Kushadi (Anggota Unit Intel wilayah Brebes kota) dan Kopka Wahyudiono (Babinsa Siandong Koramil 16 Larangan), melaksanakan korp raport purna tugas di halaman Makodim selepas pelaksanaan upacara bendera mingguan. Senin (30/1/2023).

Dalam kesempatan itu, Dandim menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada kedua purnawirawan tersebut selama dedikasinya di wilayah Kabupaten Brebes.

”Sekali lagi terima kasih kepada Serma Purnawirawan Kushadi dan Kopka Purnawirawan Wahyudiono, atas dedikasinya di satuan Kodim 0713 Brebes sehingga mampu menyelesaikan tugas dan tanggung jawab dengan baik sebagai prajurit,” ucapnya.

Lanjut kata Tentrem, menjadi masyarakat bukanlah akhir pengabdian dari seorang prajurit karena status mereka yang baru sekarang adalah pasukan cadangan matra darat TNI-AD, sehingga sewaktu-waktu ibu pertiwi membutuhkan maka mereka juga harus siap terpanggil.

Tentrem Basuki juga minta agar keduanya terus menjaga nama baik TNI dan Kodim Brebes khususnya, karena mereka saat ini juga masih menyandang sebagai KBT atau Keluarga Besar Tentara.

Puncak acara yaitu pemberian cinderamata dan ucapan selamat yang dipimpin dandim kemudian diikuti oleh seluruh peserta upacara.

Sementara itu Kopka Purn Wahyudiono, warga Dukuh Kendaga Desa/Kecamatan Larangan, menyatakan akan tetap menjalin sinergi dan membantu rekan-rekan babinsa yang masih aktif untuk menjaga kondusifitas wilayah di sekitar tempat tinggalnya itu. (Aan)

Puluhan Babinsa Brebes Kembali Dibekali Ilmu Jurnalistik

 

Brebes – Puluhan babinsa di jajaran Kodim 0713 Brebes kembali dibekali ilmu jurnalistik modern guna meningkatkan kualitas pelaporan informasi serta pengambilan dokumentasi foto maupun video.

Disampaikan Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki, bahwa informasi ke publik dengan mengoptimalkan teknologi yang bertujuan membangun citra positif suatu organisasi termasuk militer, sekarang sudah menjadi aspek penting karena tak semua organisasi memiliki sumber daya manusia di bidang komunikasi, jurnalistik, wawasan, serta penguasaan teknologi digital.

“Kemajuan teknologi digital dan perkembangan media sosial harus dimanfaatkan untuk memperkuat sinergitas antara TNI dengan rakyat maupun dengan segenap unsur lainnya,” ujarnya.

Sambungnya, pemberitaan terkait segala kegiatan Kodim, baik itu operasi militer selain perang yakni penanganan bencana alam, ketahanan pangan, kesehatan, dan kegiatan-kegiatan sosial lainnya, bukan hanya untuk pencitraan saja, namun bisa memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat.

“NKRI itu kuat karena TNI bersama rakyat dalam melakukan kegiatan apapun, dan ini harus diketahui publik bahwa rakyat Indonesia juga merupakan bagian dari pertahanan negara,” tegasnya.

Untuk itulah ia berharap agar para babinsa kedepan bisa menyajikan informasi layak publik yang minimal mendekati kaidah jurnalistik.

Sementara disampaikan M. Fatkhurohman Pimred Koran Radar Tegal selaku salah satu narasumber, bahwa para babinsa mempunyai peran yang sangat strategis dalam menyajikan laporan kejadian di wilayah, termasuk berbagai kegiatan TNI di berbagai bidang.

Jika para babinsa menyajikan laporan sudah mencakup 5W dan 1 H, tentunya laporan itu akan menjadi bahan berita yang sayang jika dilewatkan oleh media.

“Kita mencoba menularkan kepada para babinsa untuk minimal bisa menulis straight news, yaitu laporan kejadian cepat yang berisi pokok-pokok berita yang bersifat informatif dan juga singkat namun menjawab unsur 5W+1H,” bebernya.

Kemudian pengambilan gambar/foto dan video yang sesuai kaidah, sehingga dengan segenap kaidah tersebut maka diharapkannya para babinsa Kodim Brebes kedepan lebih mampu untuk mewarnai produk-produk jurnalistik di Indonesia pada umumnya dan Kabupaten Brebes khususnya.

Sedangkan M. Sekhun SHI.MM, selaku Ketua PWI Tegal yang juga menjadi narasumber, menambahkan terkait bagaimana menulis judul dan isi berita agar menarik para pembaca.

Menurutnya, orang akan mau membaca tulisan jika apa yang disajikan bersifat menarik dan itu penting. (Aan)

Koramil Tonjong Terus Gembleng Remaja Desa Calon Prajurit

 



Brebes – Koramil 09 Tonjong Kodim 0713 Brebes masih melakukan pembinaan fisik kepada para remaja desa yang akan mengikuti seleksi penerimaan bintara dan tamtama TNI-AD tahun 2023.

Tampak Koptu Supriadi sedang memacu jasmani para calon prajurit di seputaran Makoramil Tonjong, Jalan Raya Tonjong No. 6, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jateng. Minggu sore (29/1/2023)

Disampaikan Peltu Edy Burhanudin selaku Bati Tuud Koramil Tonjong, bahwa pihaknya saat sedang menyiapkan sebanyak 12 remaja yang terdiri dari 10 pemuda dan 2 pemudi, dimana mereka merupakan campuran dari murid SMA kelas 11 dan 12 dari beberapa sekolahan yang ada di wilayah Kecamatan Tonjong dan Bumiayu.

Untuk materi jasmani A meliputi lari joging ketahanan 5 kilometer, dan 5 set lari sprint 100 meter. Kemudian untuk jasmani B berupa pull up, sit up, push up, shuttle run, dan langgers.

“Untuk ketangkasan renang gaya dada/katak kita laksanakan di kolam renang terdekat setiap hari Selasa dan Minggu,” terangnya.

Lanjutnya, latihan sengaja dilakukan pada Selasa dan Minggu sore agar tidak mengganggu aktivitas belajar para anak didiknya itu dan juga di sela-sela kesibukan babinsa koramil.

Edy menambahkan, pihaknya hanya mengarahkan dan memoles saja, selanjutnya adalah kemampuan para calon itu sendiri. Pasalnya, menjadi prajurit tidak cukup hanya mengandalkan semangat saja, namun calon harus benar-benar menyiapkan diri secara fisik, mental, administrasi (nilai akademik dan psikotes). (Aan)

Minggu, 29 Januari 2023

Babinsa Beri Motivasi Pada Kegiatan Posyandu Remaja di Wilayah Binaan

 

Brebes - Babinsa Pepedan Koramil 09 Tonjong, Kodim 0713 Brebes melaksanakan Giat dalam rangka Pelaksanaan acara Posyandu Remaja. Kegiatan bertempat di Balai Desa Pepedan, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Minggu (29/01/2023).

Kegiatan Posyandu Remaja merupakan salah satu kegiatan upaya kesehatan berbasis masyarakat (remaja), kegiatan dilakukan untuk memantau kesehatan remaja. Tak hanya itu, posyandu remaja juga merupakan tempat untuk pemberian informasi kesehatan maupun informasi penting lainnya kepada remaja secara rutin setiap bulannya. Kegiatan Posyandu tersebut yang dihadiri 65 anak remaja dengan kegiatan Senam Gemufire, pemeriksaan kesehatan, konsultasi kesehatan, pemberian makanan tambahan serta sosialisasi pola hidup sehat kepada masyarakat.

Sementara Babinsa Pepedan Koptu Supriyadi pada kesempatan mengingatkan “Agar para Remaja dapat berbuat baik dan menjaga nama baik lingkungan dan keluarga terutama buat diri sendiri, pentingkan dulu belajar dan mengaji serta membantu dan membahagiakan orang tua, raihlah cita cita setinggi mungkin.” jelas Koptu Supriyadi.

“Plh Danramil 09 Tonjong Peltu Edy mengatakan, sudah menjadi satu kewajiban seorang Babinsa untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat guna membantu kegiatan termasuk memberikan Pembinaan dan motivasi serta mengatasi permasalahan yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari seperti halnya membantu kegiatan Posyandu.(***)

Sabtu, 28 Januari 2023

Babinsa Bekali Belneg dan Kepemimpinan Pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang SMP N 3 Bumiayu

 

Brebes - Bintara Pembina adesa (Babinsa) Koramil 08 Bumiayu, Kodim 0713 Brebes, Serda Ariyanto Budi Harsono bekali Belneg (Bela Negara) dan Dasar Kepemimpinan kepada 72 siswa pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang SMP Negeri 3 Bumiayu, Desa Langkap, Brebes, Jawa Tengah. Sabtu (28/01/2023).

Komandan Koramil 08 Bumiayu, Kapten Infanteri Dipo Suyatno mengungkapkan bahwa Latihan Dasar Kepimpinan (LDK) yang diberikan oleh anggotanya kepada siswa adalah untuk memupuk rasa cinta tanah air dan bangsa serta menjadikan bekal nantinya menjadi seorang pemimpin.

Ditambahkan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan jiwa kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan para pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang sehingga diharapkan mampu memimpin organisasi serta bisa menjadi contoh yang baik bagi seluruh siswa-siswi SMP Negeri 3 Bumiayu.

Sementara Serda Ariyanto Budi Harsono menjelaskan "Pembekalan LDK ini adalah kegiatan yang wajib diikuti oleh siswa siswi pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang untuk membentuk karakter, disiplin, loyalitas dan jiwa kepemimpinan. Materi pelatihan ini meliputi fisik, mental dan disiplin selain pelatihan PBB dan Wawasan Kebangsaan.

Lebih lanjut, bahwa pembekalan LDK ini dilakukan atas permintaan Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Bumiayu. Bersamaan itu juga diberikan pemahaman tentang Wawasan Kebangsaan dan pembekalan tentang Bela Negara.

“Peran TNI sangat dibutuhkan dalam pelatihan ini, guna menanamkan kedisiplinan sebagai bekal para siswa sehingga diharapkan kelak akan menjadi generasi muda yang berkualitas, baik mental, spiritual, emosional dan berbudi pekerti yang luhur,” ujarnya.

Dalam kegiatan pembekalan Latihan Dasar Kepemimpinan ini diawali dengan apel pengecekan, senam pagi bersama dan pemberian materi PBB yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi Wawasan Kebangsaan.

Walaupun para peserta sebelumnya telah menerima kegiatan ini, namun hal tersebut tetap diberikan agar mereka semakin mahir dan menambah wawasan tentang kebangsaan.

“Dengan kegiatan pembekalan LDK ini diharapkan mampu meningkatkan kedisiplinan, jiwa patriotisme serta cinta tanah air siswa siswi pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang sehingga bisa menjadi contoh dan bisa memimpin rekan rekannya dalam sekolah,” imbuhnya.

Ia berharap setelah mengikuti pembekalan LDK ini para pengurus OSIS, PMR dan Dewan Penggalang memiliki fisik dan mental yang baik sehingga bisa menjadi teladan bagi siswa siswi sekolahnya.

“Menjadi contoh yang baik bagi siswa lainnya, itu yang kami harapkan,” tandasnya. (Utsm)

Wakil Gubernur Jawa Tengah Buka Bimtek Juleha Brebes Dukung Sertifikasi Produk Halal Wajib Di 2024

 

Brebes - Wakil Gubernur Jawa Tengah Gus Taj Yasin Maimun menandaskan, di tahun 2024 semua makanan konsumsi harus bersertifikat halal. Untuk itu, dipersiapkan berbagai langkah kongkrit menuju kehalalan diantaranya menyiapkan juru sembelih halal. Gus Yasin melihat, makanan berbahan baku ayam, unggas dan daging masih banyak yang diragukan kehalalannya akibat juru sembelihnya tidak memiliki sertifikat halal.

“Di Jawa Tengah, hanya sedikit Rumah Pemotongan Hewan (RPH), Rumah Pemotongan Ayam (RPA) dan Rumah Pemotongan Unggas (RPU) yang bersertifikat halal,” terang Gus Yasin usai membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Juru Sembelih Halal (Juleha) Gelombang III yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Juleha Brebes bekerjasama dengan Santri Gayeng Nusantara (SGN) di Aula Jabres Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Kabupaten Brebes, Sabtu (28/01/2023).

Taj Yasin berjanji akan terus menggenjot berbagai pelatihan hingga para Juleha itu memiliki sertifikat halal. Karena untuk menjadikan RPH, RPA, RPU Halal maka juru sembelihnya juga harus bersertifikat halal. 

Wakil Gubernur yang santri itu mengacu pada sebuah hasil survey bahwa dari 10 ekor ayam yang dipotong hanya 1 yang halal. Kejadian ini terlihat ketika penyembelih tidak memperhatikan kondisi ayam itu sudah mati atau belum saat disembelih. 

“Karena dikejar waktu, ayam yang belum mati disembelih langsung dimasukan ke air panas pencabut bulu. Distulan matinya ayam bukan karena disembelih tetapi karena terkena air panas,” terangnya.

Untuk penyelia halal, lanjutnya, pihaknya akan mengkampanyekan terus dan mengusulkan ke pemerintah lewat Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH). Dia mengusulkan agar ada lembaga yang melakukan fungsi pengawasan ke perusahaan-perusahan apakah menjalankan terus kehalalan produknya.

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Kabupaten Brebes drh Ismu Subroto menjelaskan, digelarnya Bimtek untuk memberikan pemahaman kepada santri-santri dan Takmir Masjid serta Pamong Desa (Lebe) di Kabupaten Brebes baik yang memiliki bisnis RPA maupun musiman di Qurban Hari Raya Idul Adha agar mencapai kehalalannya. DPKH mendampingi kegiatan ini bersama DPD Juleha Brebes, Baznas Kabupaten Brebes dan Santri Gayeng Nusantara. 

“Bimtek Juleha yang katigakalinya ini untuk para juru sembelih halal, maka tidak dikhawatirkan lagi mereka menyembelih karena sudah sesuai dengan syariah Islam. Nah dengan Bimtek ini, nantinya tidak ada lagi keraguan kehalalannya,” terang Ismu. 

Ketua Panitia Pelda Ujang Kodim 0713 Brebes menjelaskan, Bimtek dengan tujuan membantu Pemkab Brebes dalam memiliki juru sembelih halal dan mendukung sertifikasi produk halal Indonesia tahun 2024. Sebanyak 90 peserta dari berbagai pondok pesantren mengikuti Bimtek. Mereka dibimbing oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Juleha Jawa Tengah Ustadz Eri Gunarto dan drh Sonny H, DVM MB dari UGM Jogjakarta dibantu Juleha DPD Brebes. 

Hadir Komandan Kodim 0713 Brebes yang diwakili Kasdim Mayor Infanteri Drs. Abdul Asis Lallo, Kapolres Brebes, Kesbangpolda Brebes,(***)

Jumat, 27 Januari 2023

Kodim 0713 Brebes Sosialisasi Recruitmen Prajurit TNI AD

 

Brebes – Jajaran Kodim 0713 Brebes gencar melaksanakan kegiatan sosialisasi penerimaan Calon Prajurit Bintara TNI AD Tahun 2023 kepada para siswa siswi SMK Islam Bustanul Ulum Ketanggungan, Brebes, Jawa Tengah. Jum’at (27/01/2023).

Dadnim 0713 Brebes, Letkol Infanteri Tentrem Basuki melalui Danramil 15 Ketanggungan Kapten Arhanud Nediono menyebutkan, pada tahun 2023 Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) membuka rekrutmen calon prajurit Bintara, Tamtama, Akademi Militer (Akmil) dan Perwira Prajurit Karir (PA PK) di seluruh wilayah indonesia.

Sosialisasi ini ditujukan kepada kaum generasi muda yang telah memenuhi syarat dan memiliki keinginan untuk mengabdi kepada Negara melalui TNI AD di wilayah Kodim 0713 Brebes.

“Kita adakan sosialisasi kepada para siswa, harapannya setelah lulus sekolah nanti berminat menjadi prajurit TNI AD, tentunya kami akan menjaring siswa siswi berkualitas dan berkualifikasi yang memenuhi syarat sebagai calon prajurit TNI AD dengan siap secara akademik, fisik, mental dan spiritual untuk menjadi prajurit TNI AD yang handal dan profesional,” Tutur Danramil Nediono.

Lanjutnya menjelaskan, apabila sudah terdaftar sebagai calon Prajurit TNI AD, Kodim Brebes memberi kesempatan kepada para calon untuk dilatih Kesamaptaan (Jasmani) A, B, didampingi oleh pelatih dari Kodim di Stadion Karangbirahi Brebes dan ditiap-tiap Koramil.

“Yang sudah terdaftar sebagai calon, kita beri kesempatan untuk dilatih kesamaptaannya guna persiapan putra putri kita dalam melaksanakan test. Latihan ini didampingi oleh pelatih dan tidak dipungut biaya alias gratis,” jelasnya.

Harapannya, dengan di permudahnya pendaftaran seleksi calon prajurit TNI AD secara Online, semoga putra putri dan generasi muda di wilayah Kabupaten Brebes bisa lebih banyak yang berminat untuk mendaftar, sehingga kedepannya Prajurit TNI AD akan bertambah jika animo pendaftar saat ini sangat besar.

“Dan Pastinya ini adalah upaya memperoleh SDM prajurit yang unggul dan profesional baik pria maupun wanita TNI AD melalui satuan teritorial, hingga ke tingkat Koramil dan Babinsa melakukan rekrutmen secara objektif dan transparan sampai ketingkat Desa,” Pungkas nya. (Utsm)

Keakraban Babinsa Banjarharjo dengan Warganya, Tumbuhkan Kekompakan Serta Kemanunggalan

 

Brebes - Keakraban kepada warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Salah satunya yaitu dengan melakukan komunikasi sosial dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya. 

Inilah yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 14 Banjarharjo Serka Fery W. dalam menjalin keakraban dan Melaksanakan Komsos dengan Warga binaan di Desa Banjarharjo, Brebes, Jawa Tengah. Jum’at (27/01/2023).

Serka Fery W. dalam kegiatan Komsosnya mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya. Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat. 

Dengan kegiatan komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa, semoga dapat diterima positif oleh masyarakat. Keberadaan  Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya, maka Babinsa akan tahu permasalahan di wilayahnya. Sehingga jika ada permasalahan dengan cepat dapat diatasi dan diselesaikan. (Utsm)

Jaga Ketahanan Pangan, Babinsa Songgom Cek Perkembangan Tanaman Jagung

 

Brebes – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 17 Songgom, Koptu Kardiyono melakukan pengecekan perkembangan tanaman jagung di Demplot Ketahanan Pangan Tanaman Jagung milik Kodim 0713 Brebes di lahan 2 Hektar, Desa Songgom, Kecamatan Songgom, Brebes, Jawa Tengah. Jum’at (27/01/2023).

Untuk menjaga keberhasilan program ketahanan swasembada pangan pemerintah, TNI Khususnya Babinsa selalu berperan aktif mendampingi dan membantu masyarakat khususnya para petani.

Dengan cara turun dan terlibat langsung di Demplot Tanaman Jagung bersama Petani dengan harapan akan suksesnya hasil panen yang diraih untuk menjaga stabilitas ketahan pangan.

Koptu Kardiyono yang kali ini sedang sambang di wilayah binaan dan terlibat langsung membantu petani jagung. Disela kegiatannya ia mengatakan, “Sebagai Babinsa saya langsung turun membantu petani, mengecek keadaan tanaman yang selama ini sudah dilaksanakan untuk di data dan segera dilaporkan agar bisa ditindaklanjuti dengan cepat apabila ada kendala,” Ucapnya.

“Dengan pengecekan serta pendampingan secara rutin dan intensif oleh para Babinsa, maka pertumbuhan tanaman jagung yang ditanam petani akan semakin bagus dan diharapkan panen jagung juga akan semakin meningkat.” Imbuhnya.

Upaya tersebut untuk menjaga keberhasilan program swasembada pangan, termasuk swasembada jagung. “Mengingat untuk mensukseskan program swasembada pangan, tidak hanya padi dan kedelai saja, namun jagung juga sangat berpotensi meningkat di wilayah Kecamatan Songgom,” tutupnya. (Utsm)

Kamis, 26 Januari 2023

Anak Usia Dini Sambangi Koramil Paguyangan

 

Brebes – Belasan anak usia dini dari Paud dan TK Az Adzkiyya Desa Wanareja, Kecamatan Sirampog, kunjungi Makoramil 11 Paguyangan Kodim 0713 Brebes, Jalan Raya Paguyangan No. 5 Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Kamis (26/1/2023).

Disampaikan Serka Joni R, bahwa kunjungan tersebut dalam rangka pengenalan profesi di lingkungan TNI-AD serta program TNI sahabat anak.

Lebih lanjut Joni menjelaskan, kunjungannya itu diharapkan bisa menjadikan anak usia dini tersebut lebih disiplin, rajin belajar, patuh kepada orang tua dan guru, serta tertanam jiwa kepemimpinan dan patriotisme.

“Tentunya pihak sekolah juga ingin agar para anak didik mereka lebih berani atau lebih percaya diri dalam menyerap segala hal yang ada di sekitarnya,” ujarnya. (Aan)

Rabu, 25 Januari 2023

Koramil 06 Kersana : Babinsa Kemukten Kunjungi Anak Stunting di Wilayah Binaannya

 

Brebes - Babinsa Kemukten, Koramil 06 Kersana, Serda Solekhudin bersilaturahmi dan memantau anak yang mengalami stunting di warga binaan desa Kemukten RT 03 RW 03, Kecamatan Kersana, Brebes, Jawa Tengah. Rabu (26/01/2023).

Stunting sering terjadi pada bayi atau anak akibat kurangnya asupan gizi mulai dari kandungan ibu hingga bayi lahir berumur 2 tahun, pertumbuhan bayi tidak sesuai dengan usianya,baik ukuran tubuh bayi yang pendek, kecil dan kurus.

Melalui kegiatan anjangsana, Babinsa memberikan edukasi dan sosialisasi tentang pencegahan stunting kepada warga yang dimulai dari calon pengantin dan orangtua juga diarahkan untuk rajin berkonsultasi pada Tim Pendamping Keluarga (TPK) di Puskesmas Kersana.

Serda Solekhudin menghimbau kepada warga yang anaknya mengalami stunting agar mendapatkan perhatian khusus, tindakan pencegahan sedini mungkin untuk meminimalisir terjadinya kenaikan angka stunting demi masa depan anak.(Utsm)

Desa Wanasari dan Kubangputat : Survey Lokasi Karya Bhakti TNI dan TMMD Tahun 2023

 


Brebes - Tim Dinpermades (Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) bersama Kodim 0713 Brebes survey lokasi yang akan dilaksanakannya Karya Bhakti TNI dan TMMD Sengkuyung II Tahun 2023 di Desa Wanasari, Kecamatan Wanasari dan Desa Kubangputat, Kecamatan Tanjung, Brebes, Jawa Tengah. Rabu (25/01/2023).

Desa Wanasari diprogramkan Karya Bhakti TNI, sedangkan Desa Kubangputat program TMMD Sengkuyung II Tahun 2023.

Maksud dari survey ini adalah untuk mengetahui lokasi dan sasaran fisik guna mensinkronkan RAB (Rencana Anggaran Belanja) dengan pengeluaran yang akan dibelanjakan sesuai dengan kebutuhan lahan atau kebutuhan fisik.

Dalam evaluasinya Pasiter Kodim 0713 Brebes, Kapten Infanteri Surikan mengungkapkan bahwa ”Sasaran Fisik baik dilokasi Karya Bhakti TNI di Desa Wanasari dan TMMD Sengkuyung II Tahun 2023 harus disesuaikan dengan kondisi nyata dilapangan, kemampuan dan ketersediaan anggaran”. Ungkap Pasiter.

Sementara Kepala Desa Wanasari Eko Alri Surono, SP merasa senang dengan adanya Program Karya Bhakti TNI yang sebentar lagi akan dilaksanakan di desanya. (Utsm).

Pengarahan Menhan RI, Kodim 0713 Brebes Berangkatkan 75 Babinsa

 

Brebes - Dalam rangka menerima pengarahan dan mengikuti Apel Pengarahan Menteri Pertahanan RI di Balai Diponegoro Kodam IV Diponegoro Semarang, Kodim 0713 Brebes memberangkatkan 75 Babinsa terbaiknya guna mendapatkan Puanter (Kemampuan Teritorial) yang dilepas dihalaman Makodim 0713 Brebes, Jalan Jenderal Soedirman 107 Brebes, Jawa Tengah. Rabu pagi (25/01/2023).

Pelda Agus Ratono Bati Puanter Siter Dim 0713 Brebes memberikan pengarahan sebelum Babinsa dilepas 

menggunakan 2 kendaraan bus.

Sementara Pasiter Kodim 0713 Brebes Kapten Infanteri Surikan mengatakan "75 Babinsa Kodim 0713 Brebes akan mengikuti Apel dan Pengarahan Babinsa yang dipimpin langsung oleh Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto di Balai Diponegoro Semarang bersama dengan perwakilan dari Kodim jajaran Kodam IV Diponegoro". Tuturnya. (Pendim0713)

Senin, 23 Januari 2023

Indahnya Kerukunan Umat Saat Perayaan Imlek di Klenteng Hok Tek Bio Brebes

 

Brebes – Puluhan petugas gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP, Banser, dan juga Kesbangpol Kabupaten Brebes, kawal perayaan Tahun Baru Imlek 2574/2023 di Klenteng Hok Tek Bio Brebes, Jalan Binaji No.12, Brebes. Sabtu malam (21/1/2023).

Disampaikan Dandim 0713 Brebes melalui Danramil 01 Brebes Kapten Infanteri Kunpriyanto SE, bahwa pengamanan juga melibatkan anggota unit intel dari kedua institusi tersebut, namun penempatannya dilakukan di ring kedua atau di lingkungan di luar klenteng.

“Kami berupaya memberikan kenyamanan kepada masyarakat Tionghoa yang akan sembahyang merayakan Kongzili (shio Kelinci air) atau Tahun Baru Imlek 2574 di Klenteng Hok Tek Bio Brebes,” terangnya di lokasi.

Kunpriyanto menegaskan bahwa tidak ada kendala dalam tugas pengamanan itu karena di lokasi tidak terjadi kerumunan.

Yang berbeda pada perayaan imlek tahun ini dari tahun-tahun sebelumnya yaitu adanya support lintas agama yang hadir saat perayaan sebagai bentuk kerukunan antar umat beragama, termasuk dari TNI Koramil 01 Brebes sebelumnya telah mengerahkan anggotanya untuk melakukan bersih-bersih, pengecatan klenteng, dan membantu mencuci patung dewa-dewi, seminggu jelang perayaan (15/1).

“Malam ini puncak perayaan Kongzili, kita melakukan pengamanan. Semoga kegiatan yang dilakukan anggota kami bisa bermanfaat bagi masyarakat Khonghucu di Brebes,” imbuhnya.

Sementara disampaikan Gunawan selaku pengurus Klenteng Hok Tek Bio Brebes, bahwa di hari pertama perayaan Kongzili juga dilakukan doa bersama yang dipimpin Acoy/Thio Jun Coi untuk keselamatan bangsa Indonesia dan juga mendoakan Almarhum Gus Dur atau Dr. K.H. Abdurrahman Wahid (Presiden RI ke-4).

Menurutnya, berkat kebijakan Gus Dur kala itu yang menetapkan Imlek sebagai salah satu hari libur di Indonesia (9 April 2001) dan masyarakat Tionghoa bisa merayakannya, maka sampai saat ini masyarakat Tionghoa di Indonesia bisa merayakan Imlek.

Gunawan berharap walaupun perayaan Kongzili tahun ini dilakukan secara sederhana namun tidak mengurangi maknanya, terlebih perwakilan dari santri dan umat kristiani juga ikut hadir saat perayaan sebagai bentuk kerukunan antar umat beragama. Bahkan saat makan malam bersama dengan petugas pengamanan, doa sebelum makan dipimpin oleh Adit Ramadhani, yang merupakan santri dari Pondok Pesantren Darul Abror Kelurahan Pasarbatang Brebes yang hadir. (Aan)

SMP N 2 Gandeng Koramil Songgom Dalam Kegiatan LDK

 

Brebes - Pelajar adalah ujung tombak kegiatan siswa di sekolah. Oleh karena itu,dibutuhkan siswa-siswi cerdas yang mumpuni dan berdedikasi tinggi untuk menjadi seorang pemimpin. Untuk mewujudkan cita – cita tersebut, SMP N 2 Songgom mengaplikasikannya dalam bentuk kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan ( LDK ). Minggu (22/01/2023).

Latihan Dasar Kepemimpinan kali ini mengambil tema”Membentuk Kader Pemimpin Bangsa Yang Berkualitas, Berkompeten, Bertanggung Dan Penuh Dedikasi”

Kepala SMP N 2 Songgom Santosa, M.Pd. dalam sambutan pembukaan mengatakan “Jadikan LDK ini sebagai Kawah Candradimuka bagi peserta LDK agar amanah dan harus selalu melaksanakan dan menjunjung tinggi Visi dan Misi SMP N 2 Songgom”. Tuturnya.

Bahwa dalam pelaksanaan LDK Seluruh Materi di sampaikan oleh Anggota TNI yang Bertugas di Koramil 17 Songgom.

Dia berharap LDK seperti ini akan menjadi tradisi untuk membekali pengetahuan dan pengalaman agar mereka dapat berkiprah nantiya dilingkungan sekolah dan bermasyarakat.

Sementara Batituud Koramil 17 Songgom Peltu Jenal Abidin mengatakan ” Kegiatan ini merupakan suatu tradisi di sekolah ini agar lebih siap dan baik dalam mewujudkan karakter yang baik dan mengarah kepada kemampuan untuk mandiri”, pungkasnya. (Utsm)

Patroli Malam Babinsa Bumiayu Sambangi Para Pemuda

 

Brebes - Untuk menjaga wilayah tetap kondusif, Babinsa Koramil 08 Bumiayu melaksanakan giat Patroli Keamanan dengan cara mengunjungi tempat berkumpul Warga di Desa Kalierang, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Senin malam (23/01/2023).

Selain Patroli kesempatan tersebut juga digunakan oleh Pelda Marji untuk menyampaikan pesan pembinaan dan himbauan kepada Pemuda agar tidak mengkonsumsi miras dan tetap menjaga keamanan lingkungan.

Patroli pemantauan wilayah terus dilakukan, Babinsa dalam perannya menjaga keamanan di lingkungan masyarakat. Kegiatan patroli malam ini juga bertujuan untuk mendekatkan Babinsa bersama warganya.

Babinsa juga menjelaskan, “Keamanan wilayah bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan saja, melainkan tanggung jawab bersama,” jelasnya. 

Sabtu, 21 Januari 2023

TNI,Polri, Satpol PP dan Banser Ikut Amankan Tahun Baru Imlek 2023

 


Brebes, Jelang Sembahyang Imlek, Santri Dari Pondok Pesantren Darul Abror Pasarbatang Brebes pimpin doa apel malam dihadapan TNI, Polri, Satpol PP dan Banser di Klenteng Hok Tek Bio, dijalan Binadji, Pasarbatang, Brebes, Jawa Tengah. Sabtu malam (22/01/2023.

Komandan Koramil 01 Brebes, Kapten Infanteri Kunpriyanto didampingi Kapolsek Brebes AKP Mulyono memberikan pengarahan kepada peserta apel, dimana tugas dan tanggungjawab ini merupakan tugas bersama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban dalam perayaan Imlek diwilayah Brebes.

Pada kesempatan doa apel malam, Danramil Brebes memberikan waktu kepada santri yang saat ini sedang ikut serta dalam pengamanan perayaan Imlek.

Selain memimpin doa, Adit Ramadani bersama rekannya juga membagikan makan malam kepada petugas keamanan dilanjutkan doa dan makan bersama dengan jamaah Klenteng Hok Tek Bio serta TNI, Polri, Satpol PP dan Banser.

Kebersamaan pengamanan di hari Imlek kali ini berbeda dengan sebelumnya. Dimana seluruh petugas pengamanan dipimpin doa apel malam dan makan bersama jelang waktu Imlek dipukul 00. (Pendim0713)

Kamis, 19 Januari 2023

Koramil 17 Songgom Berikan Pembekalan LDK Siswa Jelang Lulus Sekolah

 


Brebes - Koramil 17 Songgom melalui Batituud dan Babinsa memberikan latihan dasar kepemimpinan (LDK) kepada siswa siswi SMK Negeri 1 Songgom dihalaman sekolah, Songgom, Brebes, Jawa Tengah. Kamis (19/01/2023).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan jiwa kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan para siswa dan siswi kelas XII yang sebentar lagi akan lulus sekolah, sehingga diharapkan mampu mandiri maupun memimpin organisasi serta bisa menjadi contoh yang baik dimasyarakat.

Dijelaskan oleh Batituud Koramil 17 Songgom Peltu Jenal Abidin, pembekalan LDK ini adalah kegiatan yang wajib diikuti untuk membentuk karakter, disiplin, loyalitas dan jiwa kepemimpinan. Materi pelatihan ini meliputi fisik, mental dan disiplin selain pelatihan PBB dan Wawasan Kebangsaan.

“Peran TNI sangat dibutuhkan dalam pelatihan ini, guna menanamkan kedisiplinan sebagai bekal para siswa sehingga diharapkan kelak akan menjadi generasi muda yang berkualitas, baik mental, spiritual, emosional dan berbudi pekerti yang luhur,” ujar Peltu Jenal Abidin.

Dalam kegiatan pembekalan Latihan Dasar Kepemimpinan ini diawali dengan apel pengecekan, senam pagi bersama dan pemberian materi PBB yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi Wawasan Kebangsaan.

Walaupun para siswa siswi ini sebelumnya telah menerima kegiatan ini, namun hal tersebut tetap diberikan agar mereka semakin mahir dan menambah wawasan tentang kebangsaan.

“Dengan kegiatan pembekalan LDK ini diharapkan mampu meningkatkan kedisiplinan, jiwa patriotisme serta cinta tanah air, sehingga bisa menjadi contoh didalam sekolah maupun bermasyarakat,” imbuhnya. (Pendim0713)

Babinsa Songgom Lakukan Pengecekan dan Penyulaman Tanaman Jagung di Lahan Demplot Kodim

 

Brebes - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 17 Songgom, Kodim 0713 Brebes, Koptu Kardiyono melaksanakan pengecekan dan penyulaman tanaman jagung sekaligus perawatan yang masih berumur 7 hari, di lahan Demplot Kodim, Desa Songgom, Brebes, Jawa Tengah. Kamis (19/01/2023).

Kegiatan yang dilakukan dengan pembersihan rumput liar sementara benih yang tumbuh tidak merata yang disebabkan adanya curah hujan yang tinggi seingga pertumbuhannya lambat tumbuh dengan debit air banyak yang mengakibatkan benih ada busuk serta tidak tumbuh subur.

Koptu Kardiyono mengatakan “Dengan cuaca sekarang ini, bibit tanaman jangung yang sudah berumur 7 hari mengalami lambat pertumbuhannya dikarenakan curah hujan dengan intensitas tinggi dimana tanaman jagung menjadi busuk”. Ungkap Babinsa.

“Upaya yang kami lalukan bersama dengan PPL dan petani disini yaitu dengan tambal sulam, artinya bila ada tanaman jagung yang busuk, maka akan diganti dengan yang baru yang usia pertumbuhannya sama”. Imbuhnya.

Komandan Koramil 17 Songgom, Kapten Infanteri M. Tuteng Aryolona Perbangkara mengungkapkan “Upaya maksimal sudah dilakukan Babinsa dan PPL dalam melaksanakan pendampingan terhadap petani jagung binaan khususnya di Demplot Tanaman Jagung Kodim 0713 Brebes, diantaranya perawatan yang teratur agar jagung tumbuh subur serta tidak diserang hama dan menghasilkan panen sesuai dengan yang diharapkan”.tutur Danramil.

Diharapkan dukungan ini mampu membantu pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan, tambahnya.

Danramil juga menjelaskan, bahwa melalui Babinsa dan tim penyuluh pertanian yang telah bekerja keras sehingga akan dapat menghasilkan panen jagung dengan hasil yang memuaskan.

“Sebelumnya tanaman jagung ini, Babinsa melakukan bersama petani mulai dari pengolahan lahan, pembibitan, perawatan, panen sampai nantinya penjualan didampingi terus oleh Babinsa,” jelasnya.

Danramil berharap, Babinsa bersama PPL akan terus melakukan pendampingan kepada petani, baik pada saat pembukaan lahan baru, pembagian pupuk, penyemprotan hama, kami mengharapkan kerjasama, tandas Danramil. (Pendim0713).

Petugas Gabungan Kawal Penutupan TPS Ilegal di Jalan Pantura Cimohong

 

Brebes – Petugas dari Dinas Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sampah (DLHPS) Kabupaten Brebes bersama unsur terkait melakukan penutupan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) ilegal di Jalan Raya Pantura Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba. Kamis (19/1/2023).

Disampaikan Danramil 07 Bulakamba Kodim 0713 Brebes Kapten Infanteri Sutarno, bahwa saat ini sampah masih menumpuk di sekitar tanah aset milik PJT KAI dan Bina Marga Jateng selaku pemangku Jalan Raya Pantura.

“Selain melakukan penutupan tempat pembuangan sampah itu, kami bersama pemerintah desa dan unsur terkait lainnya akan terus melakukan penyuluhan secara door to door agar warga sadar dan mereka tidak lagi membuang sampah sembarangan khususnya di tempat itu,” terangnya.

Menurutnya, langkah itu sangat tepat karena selain menimbulkan bau tak sedap bagi warga sekitar dan juga pengguna jalan yang melintas, tumpukan sampah itu juga merusak estetika lingkungan, kemudian memicu berbagai macam penyakit dan juga bencana banjir.

Sementara dikemukakan Kepala Desa Cimohong Gunawan SE, bahwa Pemdes Cimohong berjanji secepatnya akan melakukan pengelolaan sampah dengan kendaraan roda empat khusus sampah yang nantinya akan keliling ke setiap rumah warganya.

Sedangkan disampaikan H. Mahfudin Hasan dari perwakilan LSM Masjaka, bahwa penutupan itu terkait aspirasi dari beberapa warga yang terdampak langsung keberadaan TPS ilegal tersebut.

Turut hadir dalam penutupan itu yakni Andriani dari DLHPS Brebes, Danramil yang diwakili Serka Musmuliadi, Aipda Dwi P mewakili Kapolsek Bulakamba, Yossi Kepala BBWS Cimanuk Cisanggarung, Edy Spv.Obka dari pihak PT. KAI, Kades Cimohong Gunawan SE, LSM Masjaka, Mahasiswa KKN UNDIP Semarang, serta masyarakat peduli sampah Cimohong. (Aan)

Pasca Longsor, Jalan Darurat Penghubung Ciputih-Gandoang-Kadumanis Salem Dibuat

 

Brebes – Masyarakat dari 3 desa (Desa Ciputih, Gandoang, dan Kadumanis), Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes, yang dibantu babinsa, banser, dan ormas Kecamatan Salem, bergotong-royong membuat jalan darurat penghubung antar desa tersebut yang sebelumnya longsor akibat tergerus arus air Sungai Cigunung. Kamis (19/1/2023).

Disampaikan Bati Tuud Koramil 13 Salem Kodim 0713 Brebes, Pelda Rahmat Wahyudin, setidaknya ada 150 orang yang hadir dalam kegiatan tanggap bencana di jalan poros selebar 3 meter di Desa Ciputih itu, yang longsor sepanjang kurang lebih 30 meter dengan kedalaman kurang lebih 10 meter dari permukaan air Sungai Cigunung.

“Jalan darurat itu dibuat dengan memanfaatkan tanah sawah warga yang sementara disewa oleh Pemkab,” terangnya.

Lanjut Rahmat, untuk tanah sawah warga yang disewa untuk jalan itu telah direncanakan akan dibeli menggunakan APBD Pemkab pada pertengahan tahun 2023 ini.

Sementera itu disampaikan Pj. Bupati Brebes Urip Sihabudin yang datang langsung tinjau lokasi pada Senin 17 Januari 2023 lalu, bahwa pihaknya bersama Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Brebes menginstruksikan untuk memanfaatkan jalan hasil TMMD Sengkuyung Kodim Brebes yang diresmikan pada awal Juli 2021 silam, sebagai relokasi sementara akses jalan.

Tiga Pemdes tersebut juga telah sepakat untuk pemanfaatan jalan hasil TMMD, dengan ketentuan bahwa kendaraan roda empat yang akan melintas akan diatur kapasitas muatan maksimalnya.

Pemkab juga telah berkoordinasi dengan Balai PSDA Provinsi Jateng untuk penanganan tebing Sungai Cigunung yang sangat mendesak itu agar tidak tambah meluas.

Untuk diketahui, jalan TMMD yang dibangun di Desa Ciputih yakni makadam sepanjang 1.136 meter lebar 4 meter dan rabat beton sepanjang 190 meter. (Aan)

Rabu, 18 Januari 2023

Babinsa Sertu Priyatno Lakukan Patroli Demi Kenyamanan Warga

 

Brebes – Babinsa Sertu Priyatno Koramil 12 Bantarkawung, Kodim 0713 Brebes, lakukan patroli untuk menjaga wilayah tetap kondusif dengan cara mengunjungi sejumlah Poskamling sekaligus Jalin Komunikasi dengan warga di Poskamling di tiap-tiap RT Desa Bantarkawung, Brebes, Jawa Tengah. Rabu malam (18/01/2023).

Beberapa kali Babinsa ini menemukan warga yang masih beraktivitas dimalam hari. Selain Patroli kesempatan tersebut juga digunakan oleh Sertu Priyatno untuk menyampaikan pesan pembinaan dan himbauan kepada masyarakat agar sama-sama bisa menjaga kerukunan dan keamanan wilayah.

Dikatakannya "Keamanan wilayah bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan saja, melainkan tanggung jawab bersama," jelas Sertu Priyatno.

Menurut Salah satu masyarakat mengatakan,  "Dengan rutinnya Babinsa yang berkunjung ke Pos Ronda dan lakukan patroli ini, warga menjadi rasa tenang dalam beristirahat dimalam hari seusai beraktivitas di siang hari." ungkapnya.

"Semoga ketentraman dan kedamaian akan selalu tercipta di wilayah Desa Binaan sehingga menciptakan situasi yang kondusif." (Pendim0713).

Siapkan Siswa Hadapi Dunia Kerja, Danramil Berikan LDK di SMK N 1 Songgom

 

Brebes - Perkembangan zaman dapat mempengaruhi disiplin siswa sekolah hingga semakin menurun. Semuanya merupakan akibat dari pengaruh media sosial dan pengaruh budaya luar. Hal tersebut di sampaikan Danramil 17 Songgom Kapten Infanteri M. Tuteng Aryolona Perbangkara pada saat memberikan pengarahan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa SMK Negeri 1 Songgom, Brebes, Jawa Tengah. Rabu (18/01/2023).

Selama dua hari Danramil dan anggota berikan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada siswa kelas XII yang akan menghadapi kelulusan ditahun ini.

“LDK merupakan ini harus di lalui oleh para siswa dan siswi sebelum lulus guna persiapan menghadapi dunia kerja yang nyata, sehingga mental dan fisiknya menjadi kuat dan sebagai syarat utama,” Jelas Danramil.

“Penanaman jiwa korsa dalam bekerja dan belajar sangat pentig selalu di tanamkan sejak dini”. Kata Danramil.

“Melatih disiplin sejak dini menumbuhkan kekompakan dan kebersamaan para siswa. Di samping itu, kita juga memberikan wawasan kebangsaan agar para siswa selalu memiliki jiwa dan kepribadian yang handal sebagai generasi harapan bangsa”. Imbuh Danramil.

Senada, Kepala SMK N 1 Songgom Jumiko mengatakan. Sebelum mereka lulus meninggalkan sekolah ini, di perlukan adanya pembinaan atau latihan dasar untuk para siswa siswi agar mereka paham tugas pokok dan tanggung jawab yang di embannya setelah nantinya mendapatkan pekerjaan.

Ia berharap setelah mengikuti pembekalan LDK ini para siswa memiliki fisik dan mental yang baik sehingga bisa menjadi teladan dan pantang menyerah menghadapi dunia kerja. (Pendim0713).

Babinsa Brebes Masih Dampingi Nakes Monitoring Anak Stunting

 


Brebes – Upaya untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, terus dilakukan melalui berbagai pelayanan kesehatan di posyandu maupun dengan jemput bola ke rumah-rumah warga yang mempunyai balita stunting.

Tak hanya Dinas Kesehatan dan DP3KB sebagai leading sektor/pemegang program saja, upaya tersebut juga disengkuyung segenap unsur termasuk TNI, bidan desa, kader posyandu, dan juga PKK.

Tampak Sertu Didik Sukamto selaku Babinsa Krasak Koramil 01 Brebes Kodim 0713 Brebes, membantu tenaga kesehatan saat monitoring perkembangan pertumbuhan balita dan pelayanan kesehatan dari Puskesmas Kalimati kepada balita stunting di Posyandu Anggrek Desa Krasak, Kecamatan Brebes. Selasa (17/1/2023).

Disampaikan Bidan Desa Krasak Casminah Amd.Keb, adapun pelayanan yang diberikan kepada balita meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemberian imunisasi untuk menjaga kekebalan tubuh, dan pemberian makanan tambahan.

Sementara disampaikan Sertu Didik Sukamto, bahwa pihaknya bersama perangkat desa dan kader posyandu terus memotivasi para ibu anak stunting agar selalu memberikan asupan gizi yang dianjurkan untuk mengejar ketertinggalan pertumbuhan anak mereka, sehingga di umur 5 tahun nanti tinggi dan berat badan mereka bisa sejajar dengan anak-anak seusianya.

Menurut Didik, para ibu harus diberi pemahaman bahwa pertumbuhan anak tidak hanya dipengaruhi oleh faktor keturunan saja, melainkan nutrisi, pola hidup, dan lingkungan.

“Kami babinsa juga mempunyai anak asuh stunting minimal satu orang anak. Dengan gotong-royong seluruh pihak maka diharapkan target nasional di tahun 2024 nanti, yaitu anak tercatat stunting bisa turun di angka 14 persen,” ujarnya. (Aan)

Selasa, 17 Januari 2023

Serda Paimo, Patroli Malam Penting

 

Brebes - Guna memastikan situasi dan kondisi aman dan kondusif, Babinsa Koramil 06 Kersana, Kodim 0713 Brebes Serda Paimo melaksanakan patroli dan komsos terhadap warga pada malam hari, yang di laksanakan di Desa Jagapura, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Selasa malam (17/01/2023).

Saat malam hari merupakan waktu yang digunakan warga untuk beristirahat melepas penat, setelah seharian beraktifitas, tatapi jam malam tersebut juga merupakan waktu yang rawan akan tindakan kejahatan memanfaatkan kelengahan warga yang sudah terlelap dalam tidurnya.

“Suasana malam yang sepi tidak membuat seorang babinsa merasa aman akan keadaan itu, justru sebaliknya suasana malam yang sepi bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang berniat jahat untuk menjalanlan aksinya”. Tutur Serda Paimo.

Untuk itu, Kegiatan komsos serta monitoring ini adalah wujud kepedulian kita sebagai seorang Babinsa yang memiliki tanggung jawab terhadap keamanan desa binaannya.

Harapanya, warga nantinya melaporkan pada kesempatan pertama apabila didesanya menemukan hal-hal mencurigakan, supaya bisa cepat kita tindak lanjuti.(Pendim0713)

Babinsa Koramil 15 Ketanggungan Kampanye Kreatif Sosialisasi Penerimaan Calon Prajurit TNI AD

  

Brebes - Makin meningkatkan animo msauk TNI AD, Koramil 15 Ketanggungan, Kodim 0713 Brebes melalui Babinsa diwilayah memberikan sosialisasi guna memberikan pemahamam informasi terkait tata cara dan proses rekrutmen prajurit TNI Angkatan Darat (AD) tahun 2023 di SMA Negeri 1 Ketanggungan, Brebes, Jawa Tengah. Selasa (17/01/2023). 

Danramil 15 Ketanggungan Kapten Arhanud Nediono melalui Babinsa Pelda M. Ary Sulaiman, Sertu Toto Utomo dan Sertu Jumiadin memberikan materi yang diterima oleh para siswa dengan antusias.

Sementara Pelda M. Ary Sulaiman mengatakan, “Kampanye kreatif bertujuan untuk menumbuhkan minat para pelajar untuk menjadi prajurit TNI AD, salah satu bentuk motivasi bagi generasi muda dalam pengabdian kepada negara dan bangsa melalui TNI AD, dan ini merupakan wadah salah satu penyebaran informasi untuk siswa-siswi," ungkapnya.

Menurutnya, Kampanye kreatif ini dikhususkan kepada para siswa-siswi kelas XI dan kelas XII, untuk memotivasi mereka meningkatkan semangat belajar dan sekaligus mereka bisa membina fisik dan Mental. 

Terkait ketentuan dan hal mendasar yang wajib dipenuhi setiap peserta seleksi adalah sehat jasmani dan rohani, selain itu tidak memiliki masalah yang melanggar hukum.

"Jadi apabila ingin masuk menjadi anggota TNI harus mempersiapkan diri sejak dini dengan perbanyak belajar, siapkan fisik dan mental serta rajin berolah raga, hindari perbuatan yang dapat merugikan diri," katanya.

"Untuk batas usia, para calon sekurang-kurangnya berumur 17 tahun 9 bulan dan maksimal 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan pertama,” sambungnya.

Ditempat berbeda, Danramil Kapten Arhanud Nediono mengungkapkan bahwa dalam proses tahapan pendaftaran serta proses seleksi pengujian sampai calon tersebut dinyatakan lulus dan siap masuk pendidikan dari semuanya itu tidak dipungut biaya alias gratis.

“Seleksi ini dilakukan secara terbuka dan fair, sehingga TNI Angkatan Darat akan mendapatkan calon prajurit yang betul-betul sehat jasmani dan rohani sesuai kriteria dan standar yang ditetapkan,” jelasnya.

Untuk diketahui lebih jelas info terkait rekrutmen TNI 2023 dapat mengakses http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/berita/persyaratan/taruna-akmil, atau http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/berita/persyaratan/bintara-ad maupun http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/berita/persyaratan/tamtama-ad.  (Pendim0713)

 


Sertu Jawito Pelatih SSB dan Fisik Remaja Masuk TNI, Purna Tugas

 

Brebes – Sertu Jawito Babinsa Dukuhturi Koramil 08 Bumiayu Kodim 0713 Brebes atau yang dikenal warga Kecamatan Bumiayu dan sekitarnya sering membina jasmani/fisik remaja masuk tentara, kini purna tugas dari dinas keprajuritan.

Tampak dirinya dilepas di Halaman Makodim Brebes dalam upacara korp raport yang dipimpin Kasdim Mayor Infanteri Drs. Abdul Asis Lallo, mewakili Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki. Selasa (17/1/2023).

Disampaikan Kasdim, bahwa anggotanya tersebut selanjutnya memasuki MPP (Masa Persiapan Pensiun) atau masa yang diberikan kepada seorang prajurit yang akan mengakhiri masa dinas keprajuritannya/pensiun untuk tidak terlibat dalam dinas keprajuritan.

“MPP diberikan bagi seorang prajurit selama 6 bulan agar yang bersangkutan bisa mendapatkan pekerjaan di luar dinas atau ia bisa mandiri mengembangkan usaha sesuai dengan keterampilannya sehingga mendapatkan penghidupan yang layak di dalam masyarakat,” terangnya.

Mewakili pimpinan TNI dan keluarga besar Kodim Brebes, Asis Lallo memberikan cinderamata atas dedikasi anggotanya itu sampai dengan purna tugas.

Sementara disampaikan Sertu Jawito sendiri, bahwa selepas berdinas dari Koramil 08 Bumiayu, sebisa mungkin dirinya tetap akan meluangkan waktunya dengan membimbing remaja desa di wilayah Brebes selatan untuk menjadi prajurit.

Pasalnya, ada setidaknya 127 pelajar gabungan dari wilayah Kecamatan Sirampog, Tonjong, Paguyangan, Bantarkawung, dan Bumiayu, yang masih meminta dilatih jasmani. Mereka rata-rata kelas 2-3 SMA.

“Selain mendapatkan kepuasan batin jika ada remaja yang akhirnya diterima menjadi TNI, tentunya ikut berlatih fisik bersama mereka akan menjaga kebugaran fisik saya,” ujar bapak 3 anak itu.

Jawito mengaku, setidaknya sudah ada 10 anak lebih yang sudah menjadi TNI dan 3 anak menjadi Polisi.

Sebagai putra daerah Desa Dukuhturi Bumiayu, kesibukan lain Jawito setelah pensiun yaitu melanjutkan melatih SSB (Sekolah Sepak Bola) Bhineka Nusantara Bumiayu dan SSB Tunas Dhaha Desa Negaradaha.

Ia juga akan melanjutkan karier kepelatihannya ke tingkat lisensi C nasional karena saat ini ia sudah berlisensi D nasional.

Tak lupa sebagai manusia biasa ia minta maaf jika ada kesalahan dan kekhilafan selama membina desa atau bergaul dengan sesama. (Aan)